TUM8TSG8GUW9GUAlGUMiTUCoTd==
Light Dark
BAZNAS dan MUI Cianjur Gelar Tabligh Akbar Galang Donasi untuk Korban Bencana di Sumatera

BAZNAS dan MUI Cianjur Gelar Tabligh Akbar Galang Donasi untuk Korban Bencana di Sumatera

Daftar Isi
×

 


CIANJUR – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Cianjur bekerja sama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Cianjur menggelar Tabligh Akbar dan Doa Bersama bertajuk “Cianjur Peduli Pulau Sumatera”. Kegiatan tersebut berlangsung di Jalan Salakopi, tepatnya di depan Citimall, Desa Bojongherang, Kecamatan Cianjur, Minggu (28/12/2025).

Acara ini bertujuan untuk menggalang donasi bagi korban bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah di Pulau Sumatera, di antaranya Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Aceh.

Kegiatan tersebut dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Cianjur, jajaran perangkat daerah, tokoh agama, serta ribuan jemaah dari berbagai lapisan masyarakat.

Pimpinan BAZNAS Kabupaten Cianjur Bidang Pengumpulan, H. Ade, mengatakan bahwa kolaborasi antara BAZNAS dan MUI merupakan bentuk kepedulian masyarakat Cianjur terhadap saudara-saudara yang terdampak bencana di Pulau Sumatera.

“BAZNAS bersama MUI menggelar Tabligh Akbar yang difokuskan pada pengumpulan donasi untuk wilayah Sumatera dan Aceh. Kami mengapresiasi tingginya antusiasme para donatur, termasuk dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Cianjur. Kehadiran Bupati dan Wakil Bupati menjadi bukti nyata kepedulian bersama,” ujar H. Ade.

Ia menegaskan, seluruh donasi yang terkumpul akan segera disalurkan langsung kepada masyarakat terdampak bencana sesuai amanah para donatur.

Sementara itu, Wakil Ketua MUI Kabupaten Cianjur, H. Ahmad Yani, menyampaikan bahwa hingga pukul 09.15 WIB dana yang berhasil dihimpun mencapai Rp241 juta dari target Rp500 juta.

“Kegiatan ini diinisiasi oleh MUI bersama konsorsium ormas Islam, OKP, mahasiswa, hingga majelis taklim. Meskipun target belum tercapai sepenuhnya, kami tetap berencana berangkat ke Pulau Sumatera pada 3 Januari 2026 untuk menyalurkan bantuan tahap awal,” kata H. Ahmad Yani.

Ia menambahkan, Tabligh Akbar tersebut merupakan puncak dari rangkaian penggalangan dana yang sebelumnya telah dilakukan secara mandiri oleh berbagai organisasi masyarakat di Kabupaten Cianjur.

Menurutnya, aksi kemanusiaan ini juga menjadi wujud solidaritas dan balas budi masyarakat Cianjur atas bantuan yang pernah diterima saat Cianjur dilanda bencana beberapa waktu lalu.

“Ketika Cianjur mengalami musibah, saudara-saudara kita dari Sumatera dan daerah lain hadir membantu. Hari ini kita membalasnya dengan semangat taawun atau saling tolong-menolong,” ujarnya.

Panitia menyatakan tidak menutup kemungkinan akan membuka penggalangan dana tahap kedua setelah keberangkatan tim penyalur bantuan tahap pertama, guna memastikan bantuan dapat diberikan secara berkelanjutan kepada para korban bencana.


(Ganjar)

0Komentar